Mitos dan Fakta Manfaat Menggunakan Hand Sanitiser yang Harus Ibu Tahu!

Hand sanitiser menjadi populer sejak pandemi Covid-19 berlangsung. Banyak orang yang “memburu” hand sanitiser karena dapat menjaga Mommy dan si Kecil dari virus dan bakteri yang berbahaya. Saking pentingnya, pemerintah menetapkan hand sanitiser sebagai syarat wajib bagi masyarakat untuk bepergian ke sejumlah tempat. Baik ketika pandemi Covid-19 masih mewabah hebat, hingga hari ini ketika pandemi sudah mulai mereda.

Namun sayangnya, dengan peredaran hand sanitiser yang sangat masif, tidak jarang semua anggapan yang beredar tentang hand sanitiser benar adanya. Baik tentang manfaat, maupun mengenai bahayanya.

Berbagai Mitos Menggunakan Hand sanitiser

Ternyata, banyak anggapan mengenai hand sanitiser yang merupakan mitos di masyarakat. Dengan kata lain, kebenarannya belum teruji bahkan tertolak. Berikut berbagai mitos terkait hand sanitiser yang harus Mommy tahu:

1. Menyebabkan Iritasi

Iritasi mungkin berpotensi menjadi efek samping dari penggunaan hand sanitiser. Namun, tidak semua hand sanitiser menyebabkan iritasi. Hal ini hanya bisa terjadi jika hand sanitiser yang Mommy gunakan menggunakan formulasi yang berbahaya atau Moms menggunakannya secara berlebihan.

Jika formulasinya tepat, seperti menggunakan bahan-bahan yang alami, aman, dan sesuai dengan rekomendasi World Health Organization (WHO) serta otoritas kesehatan lain, tentu hal ini tidak jadi masalah. Selain itu, kini ada juga hand sanitiser yang justru memiliki kandungan untuk melembabkan kulit. Jadi, alih-alih menjadikannya kering, kulit justru terasa nyaman.

2. Membunuh Semua Jenis Kuman

Hand sanitiser memang efektif membunuh berbagai jenis kuman. Hanya saja, terdapat jenis kuman yang tidak dapat dibasmi oleh hand sanitiser, terutama dalam kategori kuman logam berat seperti merkuri (Hg). Namun, hal ini tidak mengurangi manfaatnya untuk Mommy gunakan, karena sebagian besar kuman dapat teratasi, seperti virus influenza dan Covid-19.

3. Semua Hand sanitiser Sama Baiknya

Tentu ini tidak benar, Moms. Penting untuk memperhatikan kandungan dan formulasi yang terdapat dalam hand sanitisernya. Misalnya, WHO  telah merekomendasikan angka kadar minimal 60% alkohol untuk membuat kinerja cairan ini efektif membunuh kuman. Fungsi alkohol dalam hand sanitiser adalah untuk membasmi mikroba yang terdapat di tangan.

Fakta Manfaat Menggunakan Hand sanitiser

Setelah membongkar beberapa mitos, kini saatnya Mommy mengetahui fakta terkait manfaat yang terkandung pada cairan pembersih tangan ini!

1. Mengurangi Resiko Penularan Penyakit

Kebanyakan virus dan bakteri penyebab penyakit dapat masuk melalui perantara tangan yang menyentuh benda-benda terpapar loh Moms. 

Dengan hand sanitiser, tangan mendapatkan proteksi dan mampu menghalau berbagai resiko penyakit akibat virus dan bakteri. Salah satunya, penyakit akibat virus Covid-19 yang mewabah beberapa tahun ini. 

2. Membersihkan Tangan Jadi Lebih Praktis

Kombinasi sabun dan air bersih adalah pilihan lain untuk mencuci tangan dengan efektif. Namun, Moms harus tahu metode atau teknik yang benar saat menggunakan sabun agar hasilnya efektif. Terlebih, proses membersihkan menggunakan sabun 2 kali lebih lama disbanding menggunakan hand sanitiser: pakai sabun, mencuci tangan dengan air.

Berbeda dengan hand sanitiser. Penggunaannya lebih praktis, singkat, dan tidak membutuhkan metode tertentu. Jadi, sangat ideal untuk Mommy yang anti ribet dan ingin membersihkan dengan lebih cepat.

3. Membantu Membersihkan Tangan Kapanpun dan Dimanapun

Kemasan hand sanitiser umumnya berbentuk praktis dan portable. Bisa Moms bawa kapan saja dan digunakan di tempat mana saja. 

Ini tentu berbeda dengan mencuci tangan dengan sabun, yang mengharuskan Mommy menemukan sumber air dan alat yang membantu mengeringkan tangan. Untuk yang suka bepergian atau travelling namun ingin tetap terhindar dari resiko penyakit, hand sanitiser adalah barang wajib untuk Mommy bawa.

4. Memiliki Manfaat Lain Selain untuk Tangan

Meskipun manfaat utamanya untuk menjaga tangan tetap steril dari paparan kuman berbahaya, tapi Moms dapat memfungsikan hand sanitiser untuk tujuan lain.

Beberapa manfaat lainnya seperti mengurangi rasa gatal akibat gigitan serangga, membersihkan bekas make-up pada wajah, hingga menjadi dry shampoo saat kondisi darurat.

Karena tidak semua produk hand sanitiser sama, Moms perlu selektif untuk memilihnya. Pastikan Mommy menggunakan hand sanitiser yang terjamin keamanannya dan telah teruji manfaatnya, seperti Hand Sanitiser dari Buds Organics

Hand sanitiser ini tidak hanya efektif dalam membasmi berbagai bakteri dan virus, namun formulasinya bebas dari zat kimia berbahaya. Dengan kandungan 95% berbahan organik, hand sanitiser ini juga mampu melembapkan kulit Mommy maupun si Kecil. Ditambah Buds Organics Hand Sanitiser telah tersertifikasi Organic oleh Ecocert sehingga telah terbukti berkualitas dan aman digunakan oleh Mommy maupun si Kecil.

Dengan memilih hand sanitiser yang tepat, manfaat menggunakan hand sanitiser bisa Moms dapatkan secara optimal. Untuk melindungi diri sendiri dan si Kecil, jangan lupa untuk selalu sedia hand sanitiser dimana pun dan kapan pun ya Moms!

Share this article
Leave a Reply

Premium Products for Baby & Maternity in Indonesia

Layanan Pengaduan Konsumen
Direktorat Jendral Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kementrian Perdagangan RI
Nomor Whatsapp Ditjen PKTN 0853-1111-1010

Copyright ©2024 | Baby Empire

Shopping cart

0
image/svg+xml

No products in the cart.

Continue Shopping
Woostify retina logo