Pada usia kehamilan trimester kedua, kondisi perut semakin membesar. Sebagian ibu merasa tidak nyaman saat berkegiatan hingga mengalami nyeri di bagian punggung, pinggang, dan pinggul akibat perut yang membesar. Itulah alasannya ibu hamil membutuhkan penyangga perut untuk menopang perutnya.
Manfaat Penyangga Perut untuk Ibu Hamil
Penyangga perut(Bump support) adalah salah satu perlengkapan ibu hamil yang berguna sebagai penopang bagian perut dan punggung mulai dari trimester kedua. Selain menopang perut, berikut manfaat lengkap menggunakan bump support lainnya bagi ibu hamil.
- Dapat Meminimalisir Rasa Nyeri
Ketika perut semakin membesar, gerak semakin tidak leluasa dan dapat memunculkan nyeri pada bagian punggung, pinggang, dan pinggul akibat beban di perut yang semakin berat. Bahkan untuk beraktivitas ringan saja Anda akan merasa kurang nyaman. Oleh karena itu, bump support mampu meminimalisir beban dan ketidaknyamanan tersebut.
Perlu Anda ketahui, rasa nyeri di area perut dan punggung disebabkan relaxin atau hormon yang menyebabkan sendi melonggar. Biasanya area yang terasa sakit, berada di punggung bawah sebelah tulang ekor.
- Dapat Memberikan Rasa Nyaman saat Berolahraga
Olahraga adalah kegiatan yang mungkin sulit Anda lakukan ketika usia kandungan sudah memasuki trimester kedua dan ketiga. Banyak ibu hamil yang memilih berdiam di rumah karena tidak nyaman saat olahraga. Padahal, untuk mendapatkan kondisi tubuh yang sehat dan bugar, Anda tetap membutuhkan waktu berolahraga meskipun hanya sebentar.
Bump support dapat memberikan rasa nyaman saat Anda gunakan berolahraga sekaligus melindungi perut Anda dari resiko tertekan dan benturan. Olahraga pun menjadi lebih nyaman.
- Memperbaiki Postur Tubuh
Rutin memakai pakaian penopang perut ini dapat memperbaiki postur ibu hamil, dan mencegah punggung bawah tegang secara berlebihan. Selama kehamilan, posisi punggung melengkung ke depan, karena beban berat berada di perut. Dengan menggunakan penyangga perut akan membantu otot inti dan tulang belakang agar selalu terjaga sehingga postur Anda tetap baik.
Beratnya janin di dalam kandungan sekitar 2,5-4 kg pada trimester ketiga. Bayangkan beban seberat itu harus Anda “pikul” setiap hari tanpa bantuan bump support. Hal ini tentu akan mengubah postur dan menimbulkan nyeri pada tubuh Anda. Oleh karena itu, Anda sebaiknya menggunakan bump support untuk mencegah efek buruk hamil besar terjadi. Jangan lupa pula untuk memilih bump support dengan bahan yang lembut, halus, dan memiliki sirkulasi udara yang baik, seperti Bump Support Bodysuit dari Belly Bandit. Bump Support inidibuat khusus untuk menopang perut dan punggung secara optimal. Dengan desain yang pull-on, pakaian ini dapat menopang seluruh tubuh 360˚ di area bawah perut. Pakaian ini juga memiliki strap ekstra lebar yang dapat menyangga perut dan memberikan kenyamanan sepanjang hari.
Bump Support Bodysuit juga terbuat dari bahan Wonderweave yang tidak hanya lembut, halus, dan breathable. Namun juga terkenal dalam terapi stretch mark, karena bahannya menjaga agar krim atau lotion penghilang stretch mark tidak berpindah ke pakaian dan tetap menyerap ke dalam kulit. Terlebih lagi, desain pakaian ini juga bustless yang cocok dipadupadankan dengan jenis bra apapun. Untuk Anda yang mencari bump support namun dalam bentuk legging. Belly Bandit juga memilikinya loh. Belly Bandit Legging merupakan celana legging ketat yang dapat membantu menopang perut pada saat hamil. Bahannya yang lembut dan halus, serta tidak membatasi ruang gerak ibu hamil. Dengan begitu, Anda akan nyaman melakukan aktivitas sehari-hari.
Legging ini juga terbuat dari bahan Wonderweave, sehingga dapat membantu Anda menghilangkan stretch mark pada bagian pinggang ke bawah. Bagi Anda yang lebih suka fashion casual dengan panjang yang hanya 7/8 (di atas mata kaki), Anda bisa memilih variasi model Capri Legging.
Untuk pemakaian legging selama kehamilan, tarik legging hingga ke bagian atas perut. Jika perlu, gulung bagian pinggang hingga ke bawah perut agar dapat menopang secara maksimal. Pasca melahirkan, gunakan legging sampai ke bagian atas perut, demi perlindungan ketika menyusui. Demikianlah manfaat bump support untuk ibu hamil yang dapat Anda rasakan setelah menggunakannya selama kehamilan. Jangan lupa untuk memilih bump support yang berkualitas dengan jenis sesuai dengan keinginan Anda. Selamat mencoba!!